-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Irjen Kemhan Luncurkan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) Secara Online

60menit.com
Rabu, 27 Maret 2013

JAKARTA - Irjen Kemhan Laksdya TNI Sumartono dengan disaksikan sejumlah pejabat eselon II dan III di lingkungan Itjen, Selasa (26/3), melakukan peluncuran (launching) Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) secara online ke Menteri PAN dan RB, di kantor Itjen Kemhan Jakarta. PMPRB merupakan instrumen bantu berupa aplikasi Teknologi Informasi (TI) berbasis web untuk kemudahan pelaksanaan Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 1 Tahun 2012 tentang PMPRB.

PMPRB online akan memudahkan dan mempercepat proses Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi  yang dilakukan oleh masing-masing Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam pengumpulan data, pengolahan data, evaluasi data dan monitoring serta memudahkan proses saling belajar (Bench Learning) secara Real Time Online.

Dalam kesempatan tersebut Sekretaris Itjen Kemhan selaku Ketua Pelaksana Marsma TNI Drs. Sugiyanto, M.M menyatakan untuk menyikapi Permen PAN dan RB Nomor 1 Tahun 2012 tentang PMPRB tersebut maka Itjen Kemhan membentuk tim yang dimulai dengan penataran sampai sosialisasi hingga menentukan, mengisi dan menyerahkan kertas kerja yang harus diluncurkan. Secara umum nilai rata-rata berkisar antara 71,79 yang masuk dalam level keempat yaitu menuju kearah yang lebih baik sejalan dengan penilaian kinerja dari MenPAN dan RB.

Lebih lanjut Ses Irjen mengatakan bahwa dalam proses ini melibatkan 13 assesor atau satuan kerja (satker), 300 survey internal dan 40 survey eksternal dengan hasil positif. Selain itu guna menunjang pelaksanaan tugas tim, Itjen Kemhan juga telah membentuk tim IBO atau komponen bayangan terdiri dari para auditor di lingkungan Itjen Kemhan. Hasil kerja para tim disusun dalam suatu laporan yang menghimpun sekitar 65 Peraturan Menteri yang nantinya akan diberikan kepada MenPAN dan RB.

Selanjutnya setelah peluncuran PMPRB, tim dari MenPAN dan RB akan memverifikasi dan memvalidasi laporan tersebut. Selain itu juga terdapat tim independen yang dibentuk oleh MenPAN dan RB dalam rangka untuk memvalidasi data-data yang diberikan tim Itjen Kemhan.

Sementara itu Irjen Kemhan sebelum penekanan tombol panel tiga tanda peluncuran PMPRB online, Irjen Kemhan menyampaikan kepada tim Itjen Kemhan untuk lebih meningkatkan kinerja para assesor sehingga perannya dalam meningkatkan RB akan lebih baik dan secara otomatis akan memperbaharui data-data di lingkungan satkernya. Irjen Kemhan berharap pada awal tahun 2013 ini akan ada perbaikan-perbaikan yang pada akhirnya  membawa manfaat dan nilai yang baik bagi Kemhan.

Fokus Penilaian

Model PMPRB memfokuskan penilaian terhadap langkah-langkah RB yang dilakukan oleh setiap instansi pemerintah dikaitkan dengan 'Hasil Yang Diharapkan' sebagaimana tercantum dalam Road Map Reformasi Birokrasi 2010-2014 (PerMenPAN dan RB No.20 Tahun 2010). Dan juga dikaitkan dengan indikator Kinerja Utama instansi pemerintah dalam rangka pencapaian sasaran dan indikator keberhasilan pelaksanaan RB secara nasional sebagaimana tertuang dalam Grand Design Reformasi Birokrasi 2010-2025 (Perpres No.81 Tahun 2010). (LY)