-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Polres Sumedang Gelar Kenal Pamit Kapolres Baru dan Lama

60menit.com
Senin, 23 April 2018



SUMEDANG, 60MENIT.COM - Kenal pamit Kapolres Sumedang dari AKBP Hari Brata, S.Ik kepada AKBP Hartoyo, S.Ik, MH digelar di Ballroom Asia Plaza yang berlokasi di Jalan Geusan Ulun Kab.Sumedang pada Senin (23/4) hari ini. Acara ini dihadiri oleh pejabat Bupati Sumarwan, forkominda, tokoh masyarakat, tokoh agama, para senior/pensiunan Polri dan tokoh pemuda Sekabupaten Sumedang.


Hari Brata yang menjabat Kapolres di Kota Tahu sekitar 11 bulan ini kemudian menjabat Wadirkrimsus Polda Jabar. Pada sambutannya Hari menuturkan, kepamitannya bukan berarti berpisah selamanya namun sekedar melanjutkan tugas baru. "Terkait sudah dekatnya gelaran pilkada di Sumedang pada 27 Juni nanti saya berpesan kepada seluruh elemen masyarakat agar terus mensuport Polri khususnya Polres Sumedang agar situasi tetap aman, nyaman dan kondusif", pintanya.


Kapolres Sumedang baru AKBP Hartoyo dalam perkenalannya menyebutkan bahwa dirinya adalah lulusan Akpol tahun 2000, "selama 12 tahun saya tugas di Jawa Timur diantaranya di Madura, Malang dan Surabaya. Kemudian November 2015 saya lulus Sekolah Pimpinan Polri (Sespim), selanjutnya 3 bulan jadi advokat di bidang hukum Polda Jabar.


Diteruskan selama satu tahun 4 bulan menjabat Kasubdit Paminal, lanjut menjadi gadik (pengajar) di Sekolah Polisi Negara (SPN) Cisarua selama  2 bulan, kemudian 5 bulan jadi Kasubdit Jatanras Kriminal umum. Jadi saya tau polisi mana saja yang nakal di Jabar dan area tambang mana yang belum memiliki izin termasuk di Sumedang. Saat menjadi Kasubdit Jatanras saya pernah mengungkap komplotan pelaku perampokan di Indramayu.

Sore kejadian dan besok paginya sudah saya ringkus 3 orang pelakunya dalam keadaan meninggal tertembak. Maka dari itu saya ingatkan, siapa saja pelaku kejahatan yang berani masuk Sumedang mungkin pulangnya tinggal nama. Tapi saya sebagai kapolres tidak akan bisa berbuat apa-apa tanpa dukungan masyarakat, forkominda, serta sinergitas TNI/Polri", ungkapnya. 


Kemudian ada yang bilang saya salah waktu menjadi Kapolres karena situasi sekarang dan 2 tahun ke depan ada momen pilkada yang tidak boleh tidak agar kapolres mewujudkan Kamtibmas di sumedang agar masyarakat dengan tenang dan aman menjalankan aktifitasnya. Dan ini akan sangat banyak menyita waktu dan tenaga saya sebagai kapolres, namun akan saya jadikan tantangan untuk kesuksesan dalam bertugas mengawal pilkada dan mewujudkan kamtibmas", tandas Hartoyo.


Pejabat Bupati Sementara (PJS) Sumedang Sumarwan mengucapkan selamat bertugas untuk Kapolres yang baru dan selamat berpindah ke tempat baru bagi kapolres lama, yang lama meninggalkan kenangan dan yang baru membuahkan harapan. Seluruh warga Sumedang mengucapkan terima kasih kepada AKBP Hari Brata atas pengabdiannya membuat kondusif suasana kamtibmas di wilayah hukum Polres Sumedang dan selamat datang Kapolres baru AKBP Hartoyo", ucapnya. (Yusman)