-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


KKN Mahasiswa Tematik UPI Dampingi Kegiatan Karya Bakti Satgas Sektor 5 Citarum Harum

60menit.com
Sabtu, 21 Juli 2018




BANDUNG, 60MENIT.COM -  Sabtu (21-07-2018) KKN Mahasiswa Tematik UPI kini mulai mengerti tentang situasi dan kondisi wilayah garapan pekerjaan di sektor 5 yang dipimpin oleh Kol. Inf. Dadang Rahadiansyah baik perihal bantaran sungai maupun keberadaan kondisi mental dan spiriritual masyarakat setempat, penerapan ini selalu diarahkan Dansektor 5 tiap hari ketika mau memulai karya bakti.


Dalam kinerjanya satgas sektor 5 ini masih melaksanakan pembenahan bantaran sungai  yang tampak tidak terawat bahkan tidak pernah ada sosialisasi dari pemerintah, sehingga daerah bantaran sepanjang sungai citarum terbelakang dari kemajuan peradaban dan perekonomian, karena daerah ini terkena dampak korban dari pencemaran sungai citarum terutama dampak banjir yang sudah membudaya tipa tahunnya.


Dansektor 5 citarum harum (Kol. Inf. Dadang Rahadiansyah) mengarahkan pasukannya dengan membagi tugas beberapa subsektor dengan tempat garapan yang berbeda yang kini ditambah oleh  KKN Mahasiswa Tematik UPI.


KKN Mahasiswa Tematik UPI diberi tugas untuk menemani satgas citarum dalam penataan bantaran sungai maupun sungai citarum juga melaksanakan sosialisasi pada tiap masyarakat supaya bisa bangit siakp kepeduliannya terhadap lingkungan, terutama menjaga kebersihan dan memelihara penghujauan yang selama ini tidak pernah terpikirkan  bahwa hal tersebut akan mengakibatkan bahaya banjir ketika musim hujan.


Pada hari ini SubSektor II melaksanakan karya bakti dengan masyarakat di RW 01 Kp. Sapan Cagak Ds. Bojong Emas,  Subsektor IV melaksanakan karya bhakti  bersama masyarakat dan Mahasiswa/i  Desa Mekar Sari di Rw 03 Kp Loa Sari Desa Mekar Sari, giat personil melaksanakan apel pagi bersama mahasiswa di posko kelompok Rw 05 desa sumbersari subsektor 1, Subsektor IV melaksanakanaApel pagi bersama masyarakat dan mahasiswa/i  di bantaran Sungai Citarum Rw 02 Kp Ceuri Desa Mekar Sari.

Kegiatan Loka karya Mahasiswa UPI yangg KKN di desa mekarsari dan desa lainnya  berjalan dengan  aman, bahkan menghasikan karya yang baik dalam merealisasikan program sektor 5 citarum harum. (Zhove).