-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Anak Sungai Citarum (cimariuk & Cikahyang) Masih Berlumuran Sampah

60menit.com
Sabtu, 14 April 2018






BANDUNG, 60MENIT.COM - (13-04-2018) Danramil 0926/Margahayu Kapten CHB. Sri Nurhaeni sekaligus Satgas citarum harum mengharapkan masyarakat di wilayah Sayati lebih peduli dan dapat bekerjasama dengan TNI untuk mewujudkan program Citarum harum, menurutnya Sayati merupakan Desa yang padat penduduk sehingga setiap jengkal tanah sudah di penuhi bangunan.

Menurutnya ada dua Anak sungai citarum yang berada diwilayah Sektor 7 Desa Sayati Kecamatan Margahayu yaitu Sungai Cimariuk dan Cikahyang.

Sebelum adanya program Citarum Harum kedua anak sungai ini tidak tersentuh sama sekali , hampir seluruh warga membuang sampah dan kotoran manusia atau Human Excreta ke aliran kedua anak sungai tersebut dikarenakan diwilayah ini penduduknya sebagian besar tidak mempunyai septictank untuk membuang air limbah kotoran yang digelontorkan dari WC(water closed), sehinga warga di wilayah ini langsung membuang limbah kotoranya ke sungai yg mengakibatkan pencemaran

Menurutnya, warga terbanyak ada diwilayah Rw 9 dan Rw 12 dan rata rata tidak memiliki Septictank sehingga untuk kedua Rw tersebut akan dibuatkan WC umum agar limbah kotoran manusia tidak lagi dibuang langsung kealiran sungai.

Tentang perhatiannya keprogram citarum harum beliau juga berkoordinasi dengan pemerintah Desa, tokoh masyarakat dan karang taruna untuk bersama sama membersihkan serta membenahi kedua sungai tersebut serta melakukan pemantauan terhadap pabrik pabrik yang membuang limbahnya kesungai cimariuk dan cikahyang yang terletak di Desa Sayati yang berada di kecamatan Margahayu.

Dalam Acara sosialisasi yang di sampaikan Dansektor 7 Kolonel Kavaleri Purwadi di Gedung Serba guna Desa Sayati.

Sri Nurhaeni Berharap masyarakat mau menjaga kebersihan di lingkunganya serta dapat bekerja sama dengan pihak pihak terkait demi tercapainya program Citarum Harum. (Teguh Pro)