-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Pelda Mulyanto, Dansub 06 Sektor 22 Memasifkan Karya Bakti Dengan Kewilayahan

60menit.com
Selasa, 15 September 2020

60menit.com| *Pelda Mulyanto, Dansub 06 Sektor 22 Memasifkan Karya Bakti Dengan Kewilayahan, pada pembersihan anak Kali Cukeueus, Margahyu Utara Kecamatan Babakan Cipatay, Selasa (15/09).

60MENIT.com, Bandung | Bersama kewilayahan satgas citarum harum Sektor 22, saat ini buming menggalang kebersamaan dalam pembersihan sungai dan lingkungannya. Hal ini tidak luput pada perekrutan tim baraya oleh satgas Sektor 22 dan menyatu masuk ke barisan satgas.

Pada sepak terjang pembersihan sungai, satgas sektor 22 meraih sambutan luar biasa oleh masyarakat maupun Pemerintah Kota Bandung, sehingga dijuluki kolaborasi kuat dalam penilaian Walikota Bandung (Oded M. Danial).

Satgas Citarum Harum Subsektor 06-22, yang dipimpin oleh, Pelda Mulyanto di Kota Bandung, giat di Rt.01 Rw.10 Kelurahan Margahayu Utara Kecamatan Babakan ciparay, pada pembersihan Anak Kali Cikeueus, sepanjang 250M pembersihan terangkat sampah sebanyak 60 karung, (+-) 800 kg.


Pelda Mulyanto, kepada awak media mengatakan, "Kekuatan 35 orang terdiri dari anggota TNI,  Baraya, gober dan kewilayahan, kami selalu berkolabirasi dalam pembersihan sungai, karena merupakan kekuatan tambahan melalui kewilayahan," ujarnya.

Dihadapkan dengan kondisi sampah se-abreg ditiap sungai, harus tuntas dibersihkan setiap harinya. Satgas mengadakan sosialisasi kepada masyarakat ke tiap elemen disetiap kewilayahan selama program citarum harum ada.

"Saat ini perlu tindakan tegas, sehingga kami satgas sektor 22 memasifkan operasi tangkap tangan (OTT) bagi masyarakat yang kedapatan membuang sampahnya ke sungai, dengan sanksi yang sudah ditentukan oleh satgas," jelas Mulyanto.

Tindakan ini merupakan keseriusan dari Satgas Sektor 22 dalam penertiban kebersihan sungai, menurut pantauan awak media, bahwa masyarakat perlu bimbingan yang serius dari pemerintah, untuk mengarahkan paradigma yang sudah membudaya dan butuh bimbingan yang terfasilitasi dari pemerintah.


Satgas Citarum Harum sektor 22, saat ini terus berupaya kolaborasi dengan kewilayahan, diharap bisa melekatkan kepada mereka tentang pentingnya pemeliharaan lingkungan yang bersih dan sehat.

"Toh nantinya buat mereka juga yang ada dikewilayahan, jika tujuan Program Citarum Harum sukses, kami dari satgas akan merasa bahagia bila tuntunan ini berhasil," ucap Mulyanto.

Giat ini dihadiri oleh, Lurah Margahayu Utara (Agus), Staf Kelurahan Margahayu Utara, Binmas Margahuyu Utara, Babinsa Margahayu Utara dan Ketua Rw juga Rt setempat.

(zho)