-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Peltu Ikhwan Satgas Sektor 22 Dansub 09, Raih 800Kg di Sungai Cicadas

60menit.com
Sabtu, 19 September 2020

60menit.com| Peltu Ikhwan (Dansub 09-22) bersama pasukan Gober membersihkan Sungai Cicadas, Cijawura Kec. Buahbatu, Sabtu (19/09).

60MENIT.com, Bandung | Sampah rumah tangga masih banyak didapati di Sungai Cicadas sehingga menghasilkan sampah 800 kg. pada pembersihan 100M oleh Satgas Citarum Harum Sektor 22 Sub 09. Sabtu (19/09).

Hal ini menandakan masih banyak masyarakat sekitar masih memiliki kesadaran yang rendah, akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

Menyikapi situasi tersebut, Sektor 22 Sub 9 Dibawah Komando Peltu Ikhwan mengambil langkah dengan melakukan Kolaborasi bersama Gober kewilayahan membersihkan Sungai Cicadas sepanjang 100 meter yang beradadi wilayah Rw.12 Kelurahan Cijawura Kecamatan Buah Batu Kota Bandung. Sabtu (19/9/2020).

Peltu Ikhwan mengatakan, langkah ini diambil karena, masih banyak tindakan masyarakat yang tidak peduli terhadap lingkungannya seperti dalam  memperlakukan sampah.

”Padahal kita tahu sampah yang tidak dikelola dan berada di tempat yang salah bisa menimbulkan masalah baru. Makanya ini dilakukan bersih-bersih sungai dari Sampah". ujarnya.

Menurut Ikhwan, permasalahan sampah bisa menimbulkan berupa penyakit, yang bisa jadi sarang nyamuk, tikus dan hewan lainnya. Dan lebih mengerikan berdampak pada kesehatan tanah, air dan lingkungan yang tanpa disadari menggerogoti kesehatan warga dan masyarakat secara luas.

”Ini untuk kita semuanya, maka itu semoga melalui kegiatan ini merupakan upaya mengkampanyekan pentingnya kebersihan lingkungan dan bagaimana bahaya sampah, serta sikap bijak memperlakukan sampah, baik sampah organik maupun sampah plastik". jelasnya.

Ikhwan menambahkan, melalui kegiatan ini pihaknya berharap agar masyarakat berperan aktif dalam upaya menjaga lingkungan, dengan cara tidak membuang sampahnya terutama ke sungai.

"Jadi jagalah lingkungan dan jangan sepelekan tentang hal tersebut". pungkasnya.

(60menit.com - M. Warman)