-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Cegah Pandemi Covid, Kapolsek Cikancung Polresta Bandung Terapkan Protkes Internal

60menit.com
Sabtu, 24 Oktober 2020

60menit.com | Cegah Penyebaran Virus Covid-19, Kapolsek Cikancung Akp Saripudin Cek Suhu Tubuh Kepada Personil Polsek Cikancung.

60MENIT.com, Cikancung | Guna mengantisipasi Virus Corona (Covid 19), Kapolsek Cikancung Polresta Bandung Polda Jawa Barat memeriksa suhu tubuh setiap anggota sebelum melaksanakan tugas dan mencuci tangan serta menggunakan hand sanitizer dengan Penerapan Protokol Kesehatan 3M, Mencuci tangan, Menggunakan Masker Serta Menjaga Jarak. Sabtu (24/10/2020).


Sebelum melaksanakan pelayanan, Kapolsek Cikancung bersama anggota memeriksa suhu tubuh anggota Polsek dengan menggunakan thermo gun.


Apabila ada yang suhu tubuhnya tinggi atau demam, anggota Polsek Cikancung disarankan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut.


“Prosedur pemeriksaan suhu tubuh dan pemberian hand sanitizer kepada Personil Polsek Cikancungg merupakan bentuk antisipasi pencegahan penyebaran virus Covid-19 atau virus Corona,” ujar Kapolsek.


Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan, S.I.K., melalui Kapolsek Cikancung Akp. Saripudin  menuturkan bahwa pemeriksaan suhu tubuh dan penggunaan hand sanitizer tersebut sesuai dengan arahan pimpinan dan dinas kesehatan.


“Kami berharap seluruh Personil Polsek Cikancung agar menjadi contoh bagi warga masyarakat yang akan berkunjung kemako Polsek serta mengikuti prosedur yang telah diberlakukan yaitu pemeriksaan suhu tubuh dan menggunakan hand sanitizer,” jelasnya. (**)