-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Kapolsek Baleendah Polresta Bandung Menggelar Rakor dengan Muspika

60menit.com
Kamis, 31 Desember 2020

60menit.com | Kapolsek Baleendah menggelar rakor dengan muspika untuk pengamanan menjelang tahun baru.

60MENIT.com, Baleendah | Menjelang perayaan tahun baru Kapolsek Baleendah Polresta Bandung AKP Sungkowo S.H., M.H, menggelar rapat koordinasi tentang keamanan dan ketertiban pengamanan menjelang perayaan tahun baru bersama muspika Baleendah, Kamis (31/12/2020).


Kegiatan ini bertujuan untuk menghimbau warga masyarakat agar tetap di rumah saja pada saat merayakan tahun baru karena keadaan sekarang yang sedang masa pandemi covid 19 jangan sampai wilayah Baleendah meningkat untuk penderita covid 19 maka dengan ini Kapolsek Baleendah bersama muspika mengadakan rapat koordinasi untuk meminimalisir penderita Covid 19


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Danramil Baleendah, Sekcam Baleendah, Satpol-PP Baleendah dan Dishub Baleendah


Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan, S.I.K., melalui Kapolsek Baleendah mengatakan bahwa rapat koordinasi dengan muspika sangat diperlukan untuk keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan tahun baru pada saat masa pandemi covid 19 untuk meminimalisir penderita Covid 19 dan menghimbau dengan cara humanis bahwa pentingnya 3M (Mencuci tangan,memakai masker dan menjaga jarak) serta jangan ada iring-iringan dan jangan berkerumun


Saat ditemui media Kapolsek Baleendah mengatakan bahwa Polsek Baleendah bersama muspika akan mengamankan perayaan tahun baru dengan menghimbau warga masyarakat untuk tetap di rumah saja dan Polsek Baleendah bersama muspika akan menutup beberapa ruas jalan yang berpotensi kerumunan warga masyarakat," pungkasnya. (***).