-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


5 Bangunan Rumah Terbakar, Polsek Soreang Polresta Bandung Sigap Datangi TKP

60menit.com
Selasa, 06 April 2021

60menit.com | Akibat lalai, 5 Bangunan Rumah Terbakar.


60MENIT.com, Soreang | Kebakaran meliputi 5 bangunan yang terdiri atas 4 (empat)  unit rumah permanen dan 1 (satu) unit rumah semi permanen di Kp. Cikahuripan Rt/04 Rw/13 Desa Buninagara Kecamatan Kutawaringin kab.  Bandung, pada Senin (5/4/21) sekitar pukul 19.00 WIB.


Pada saat saksi ( Dedi ), Sedang berada dikios bensin dan menuangkan bensin eceran ke dalam botol,  kebetulan cucunya sdr Dedi sedang menyalakan kembang api dan kemudian menyambar bensin tersebut,  dikarenakan panik melihat api kemudian sdr,  Dedi menyiramnya dengan air,  namun bukanya padam api malah membesar dan merembet ke beberapa rumah yang kebtulan sangat berdempetan, tidak lama kemudian saksi korban langsung keluar berteriak meminta pertolongan warga.


“Warga yang mendengar teriakan saksi kemudian berdatangan dan berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Selanjutnya menghubungi pemadam kebakaran dan kepolisian,” kata kapolsek Soreang.


Anggota Polsek Soreang yang mendapati laporan kejadian langsung mendatangi lokasi. Kemudian membantu memadamkan api bersama warga setempat. Tak berapa lama, pemadam kebakaran sampai ke lokasi kejadian. Api berhasil dipadamkan setelah 30 menit kemudian. 


“Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut.,” kata Kompol Maman Kapolsek Soreang.


“Walaupun tidak ada korban jiwa namun akibat kebakaran tersebut korban mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp. 300.000.000.00,. ( Tiga ratus Juta Rupiah ),” pungkas Kompol Maman.


(hmz)