-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Polsek Nagreg Polresta Bandung Gelar Operasi Yustisi Prokes di Pasar Rebo

60menit.com
Rabu, 07 April 2021

60menit.com | Polsek Nagreg Gelar Operasi Yustisi Protokol Kesehatan Di Pasar Rebo Nagreg.

60MENIT.com, Nagreg | Polsek Nagreg Polresta Bandung bersama unsur TNI dari Koramil 2402 Cicalengka dan Satpol PP Kecamatan Nagreg, terus berupaya menekan angka penyebaran Covid-19, salah satunya dengan menggelar Operasi Yustisi penegakan disiplin Protokol Kesehatan di Pasar Rebo, Kampung Gamblung, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu, (7/4/2021).


Operasi yustisi ini menyasar masyarakat yang tidak menggunakan masker.


Tampak sejumlah pengunjung pasar maupun pedagang yang tidak memakai masker ditegur petugas serta diberikan sangsi, dan dihimbau untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.


Kapolresta Bandung Kombes Pol. Hendra Kurniawan, SIK, MM melalui Kapolsek Nagreg AKP Hima Rawalasi Pratama SE, mengungkapkan, bahwa operasi yustisi ini digelar guna menindaklanjuti Instruksi Mendagri No. 7 Tahun 2021, tanggal 5 April 2021 tentang perpanjangan Pembatasan Kegiatan Masyarakat berbasis Mikro (PPKM) tahap 5, pada tanggal 6 - 19 April 2021.


"Selama PPKM ini, kita lakukan pengawasan Prokes secara ketat terutama di pusat-pusat keramaian, jalanan umum maupun di ruang fasilitas publik lainnya, dan meningkatkan operasi yustisi," ujar Kapolsek.


(hmz)