-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Kapolresta Bandung Didampingi Kapolsek Banjaran Tinjau Vaksinasi Merdeka Di Pesantren Persis 31 Banjaran

Senin, 06 September 2021

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Kapolresta Bandung Kombespol Hendra Kurniawan SIK MM didampingi Kapolsek Banjaran Kompol Catur Hari Santosa,SH.MH meninjau pelaksanaan vaksinasi merdeka  yang dilaksanakan serentak pesantren dan rumah ibadah. vaksinasi massal ini diselenggarakan di pesantren islam 31 Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (06 september 2021).

Pelaksanaan vaksinasi merdeka di pesantren islam 31 Banjaran melibatkan sejumlah petugas gabungan selaku tim vaksinator. Mereka terdiri dari petugas kesehatan dari Alumni pesantren islam 31 Banjaran dan puskesmas Banjaran.

Selain itu, juga melibatkan sejumlah anggota Polsek Banjaran hadir untuk mengamankan pelaksanaan vaksinasi. Dalam kunjungannya Kapolresta Bandung didampingi oleh H. Ridwan Ependi,S.Ag sebagai penanggung jawab kegiatan.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Banjaran kompol Catur Hari Santosa SH.MH mengatakan, Vaksinasi merdeka serentak pesantren seluruh indonesia ini merupakan salah satu bentuk sinergi TNI, Polri dan staf khusus kepresidenan Ri dalam rangka percepatan herd immunity khusus nya di wilayah Polsek Banjaran Polresta Bandung umum nya seluruh wilayah negara Ri.

Kapolsek Banjaran menambahkan, pelaksanaan vaksinasi di pesantren islam 31 Banjaran cukup antusias sebanyak 922 orang diikuti oleh keluarga besar santri pesantren islam 31 banjaran dan masyarakat sekitar pesantren dan tentunya Siswa siswi internal pesantren persis islam 31 Banjaran.

Dengan Pemberian vaksinasi yang dilakukan, diharapkan mampu menciptakan suatu kekebalan tubuh yang spesifik untuk melawan Covid-19, atau penyakit menular untuk mencegah penyebaran virus Corona. dan tentunya juga setelah di vaksin agar tetap menjalankan protokol kesehatan.jelasnya.
(Taupik)