60MENIT.COM, Kab.Bandung – PLH Kapolsek Soreang Polresta Bandung AKP M. Arpin Siregar beserta anggota pada pagi ini memberikan bantuan sosial berupa Paket sembako kepada warga serta binluh terkait Protokol kesehatan 5M kepada warga terutama yang terdampak oleh adanya pandemi Covid 19. Sabtu (18/09).
Dalam kesempatan ini PLH Kapolsek Soreang Polresta Bandung selain memberikan bantuan berupa sembako juga memberikan dan menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada warga sekaligus mengajak warga agar tetap berupaya untuk mencegah penyebaran virus corona dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan dan tetap patuhi 5M yaitu memakai masker yang baik dan benar, sering sering mencuci tangan dengan mengunakan sabun antiseptik di air yang mengalir, menjaga jarak fisik antar warga, menghindari kerumunan atau tidak berkerumun, mengurangi atau membatasi mobilisasi diluar rumah.
“Kami minta untuk seluruh warga dapat selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktifitas sehari hari dan apabila sudah dijadwalkan untuk ikut vaksinasi agar mengikutinya karena Vaksin ini adalah halal dan aman,” ucap AKP M. Arpin Siregar.
“Bagi warga yang mengalami gangguan kesehatan untuk segera memeriksakan diri ke dokter maupun Puskesmas agar dapat diantisipasi serta bila ada warga yang mengetahui atau melihat adanya sesuatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera mungkin untuk menghubungi kami,” pesan AKP M. Arpin Siregar.
“Kami juga menitipkan pesan dan himbauan kamtibmas kepada warga, agar selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat selalu menjaga kebersihan dan kesehatan, dan apabila keluar rumah selalu menggunakan masker serta jaga jarak, agar terhindar dari penyebaran virus corona, serta menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas,” jelasnya.
(Taupik)