-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Forkopimcam Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Secara Virtual

Rabu, 01 Juni 2022

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Polsek Bojongsoang Polresta Bandung, Bertempat di Aula Kecamatan Bojongsoang telah dilaksanakan upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 dengan tema *“Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”* dari Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta timur. Rabu ( 01/06/2022 ).

Kegiatan yang dilaksanakan seperti saat ini dalam rangka peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 yang dipusatkan di Monumen Pancasila Sakti Jakarta, Forkopimcam Bojongsoang ikuti upacara tersebut secara Virtual.

Dalam upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut Presiden Ir. H. Joko Widodo menjadi inspektur upacara diikuti oleh Menteri,Lembaga,Instansi baik Pusat/daerah, serta seluruh kepala daerah se Indonesia dari kantor masing-masing secara virtual.

Kegiatan upacara khususnya di Kecamatan Bojongsoang dihadiri oleh Kapolsek Bojongsoang Kompol H.Hikmat Bijaksana S.H., M.H., Danramil Dayeuhkolot yang diwakili dan Camat Bojongsoang yang mana dalam pelaksanaannya dalam pelaksanaannya dilaksanakan di aula Kantor kecamatan Bojongsoang.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo.,SH., S.I.K., M.H., Melalui Kapolsek Bojongsoang Mengatakan berharap suasana kebersamaan dan saling tolong menolong senantiasa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Pancasila masih sangat relevan dengan kehidupan kita, pertahankan sebagai ideologi negara, maka pancasila mampu mempersatukan kesatuan dari segenap elemen bangsa, baik secara kultural maupun secara personal atau sebagai komunitas.

“Terimakasih kepada para pahlawan nasional dan para pahlawan lainnya sebagai para penggagas, pencetus nilai nilai pancasila yang berkembang di indonesia hampir berabad abad lainnya sehingga bangsa Indonesia bisa terlepas dari Penjajahan bangsa-bangsa asing” Pungkasnya.
(Taupik)