-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Ke 4 Kalinya Komunitas Eco Enzyme dan Satgas Sektor 8 Tuangkan Cairan Multi Guna Untuk Tingkatkan Mutu Air di Oxbow Cicukang

60menit.com
Minggu, 26 Juni 2022

Ke 4 Kalinya Komunitas Eco Enzyme dan Satgas Sektor 8 Tuangkan Cairan Multi Guna Untuk Tingkatkan Mutu Air di Oxbow Cicukang 


60menit.com - Satgas Sektor 8 bersama komunitas Eco Enzyme Bandung sedang tuangkan cairan Eco Enzyme ke aliran anak sungai Citarum 

60MENIT.COM, Bandung - Minggu  (26/06/2022) Satgas Citarum Harum wilayah Sektor 8 yang berada di bawah Komando Kolonel Arm Nursamsudin, bersama komunitas Eco Enzyme wilayah Bandung, kembali mengadakan penuangan cairan multi fungsi hasil dari pemanfaatan limbah rumah tangga ke dalam aliran anak sungai Citarum dan Oxbow Cicukang. Kegiatan ini bertujuan agar kualitas air di lokasi tersebut menjadi lebih baik dari saat ini



Para pencinta lingkungan ini, telah bergerak semenjak bulan Januari Tahun 2020, dan di seluruh wilayah Indonesia terdapat ECO ENZYME leader Community yang di deklarasikan pada tanggal 4 Januari 2021 Eco Enzyme Indonesia bersatu. Untuk saat ini komunitas ECO Enzyme sendiri bergerak di nirlaba non-profit. Komunitas ini selalu melayani dan memberikan edukasi kepada instansi dan masyarakat, dimana dan kepada siapapun. Karena moto dari pengiat lingkungan dalam komunitas ini adalah bertujuan untuk menyelamatkan Bumi dari penumpukan limbah organik yang dihasilkan setiap hari dari setiap rumah. 


Eco Enzyme ini sudah diwariskan oleh Dr Rosukon Poompanvong dari Thailand, dan ditujukan untuk semua penghuni Bumi. Adapun tujuan dan misi Komunitas Eco Enzyme Indonesia maupun di Mancanegara adalah sama, yaitu untuk menyelamatkan bumi secara bersama sama. Hal ini seperti yang disampaikan Dody selaku ketua komunitas Eco Enzim wilayah Bandung saat di temui di lokasi kegiatan



" Hari ini, kami dari Komunitas Eco Enzyme Bandung, bersama dengan satgas Citarum Harum wilayah sektor 8 kembali mengadakan penuangan cairan multi guna yaitu Eco Enzyme ke dalam aliran sungai yang menuju Oxbow Cicukang. Selain di aliran, di Oxbow sendiri tentunya juga kita tuangkan Eco Enzyme ini. Hal ini harus terus dilakukan supaya tujuan kita untuk meningkatkan mutu air di lokasi tersebut dapat menjadi lebih baik", jelas Dody


Tentunya kegiatan seperti ini juga perlu di sampaikan kepada masyarakat, lanjut Dody, karena ini salah satu cara untuk melestarikan Alam yang semakin kesini semakin banyak terjadi kerusakan. Cairan Eco Enzyme ini tidak memerlukan bahan yang susah, media yang kita perlukan sangat mudah dan gampang didapat. Bahan bahannya ada di dapur kita sendiri



" Pada kesempatan kali ini, kita melakukan penuangan cairan Eco Enzyme untuk yang ke 4 kalinya. Semoga kedepannya dapat mencapai hasil yang optimal. Tentunya hal ini juga harus tersampaikan kepada masyarakat, supaya nantinya bukan komunitas saja yang melakukan treatment ini, akan tetapi di mulai juga dari masyarakat itu sendiri", harap Dody mengakhiri penjelasannya (T.Pro)