-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Polsek SolokanJeruk Pantau Ketersediaan Minyak Goreng Ke Kios Kelontongan atau Pertokoan Di Wilayah Solokanjeruk

Kamis, 23 Juni 2022

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Bhabinkamtibmas Polsek Solokanjeruk Polresta Bandung Aipda Sanusi, S.H. pantau ketersediaan dan kontrol terhadap ketersediaan Minyak Goreng di kios atau Klontong di Desa Padamukti Kecamatan Solokanjeruk Kabupaten Bandung, Kamis.(23-06-22).

Kapolsek Solokanjeruk AKP Suyatno, S.Pd.M.M. menjelaskan bahwa kegiatan pengecekan dan kontrol harga minyak goreng di pasar dan pertokoaan yang dilaksanakan bertujuan untuk memantau ketersediaan minyak goreng bagi masyarakat di wilayah Solokanjeruk Kab. Bandung.

“Pengecekan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Solokanjeruk guna menjaga ketersediaan minyak goreng" tambah AKP, Suyatno, S.Pd.M.M.

AKP Suyatno, S.Pd.M.M. juga menjelaskan bahwa disamping itu himbauan prokes Covid-19 dalam Level 1 dan pesan-pesan Kamtibmas turut kami sampaikan kepada para pedagang maupun pengunjung pasar.

“Kegiatan dan pemantauan ketersediaan minyak goreng serta kontrol harga akan tetap setiap hari kita laksanakan guna menciptakan kondisi yang aman di bidang ekonomi,” ujarnya.
(Taupik)