-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


TMMD Sebagai Sarana Mendekatkan TNI - Rakyat

60menit.com
Kamis, 09 Juni 2022

TMMD Sebagai Sarana Mendekatkan TNI - Rakyat


60menit.com 

60MENIT.COM, Kuningan - Danrem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Dani Rakca S.I.P., menutup secara resmi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan Tahun 2022 Kodim 0615/Kuningan, berlangsung di Desa Tanggulmulya Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, pada Kamis, (9/6/2022).


Pangdam III/Slw Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Danrem 063/Sunan Gunung Jati mengatakan bahwa,  TMMD merupakan program Lintas Sektoral untuk membantu mempercepat Pembangunan di daerah terutama di desa-desa terpencil, terisolasi dan terluar yang masih minim infrasturktur dan sulit dijangkau modetransportasi serta termasuk kategori desa miskin.


Hal itu disampaikan Kepala Penerangan Daerah Kodam (Kapendam) III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto seusai mendampingi Pangdam III/Slw mengikuti Vicon dengan Kasad di SDN 2 Tanggulmulya Kabupaten Kuningan.



Lebih lanjut dikatakannya, TMMD yang dilakukan oleh Kodim 0615/Kuningan merupakan TMMD Imbangan TMMD yang dilakukan oleh Kodim Sukabumi, Kodim Pandeglang, Kodim Kabupaten Bandung dan Kodim Kabupaten Purwakarta, sementara sasaran pokok fisik TMMD Imbangangan Kodim 0615/Kuningan tersebut yaitu pembuatan rabat beton jalan, sepanjang 1.223 M dan lebar 2,5 M dari desa Tugumulya menuju desa Cimenga dan lapisan atas aspal pasir jalan, sepanjang 1.173 M dan lebar 2,5 M dari Desa Puncak menuju desa Babakanmulya, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.


Menurutnya yang tidak kalah penting TMMD juga memiliki sasaran non fisik. Dengan sasaran tersebut diharapkan masyarakat memiliki jiwa nasionalisme dengan memperkuat sifat cinta tanah air. 


“TMMD sebagai sarana untuk mendekatkan TNI dengan masyarakat, dengan sasaran non fisik ini interaksi TNI rakyat semakin erat”, ujarnya. 


Oleh karena itu diharapkan pasca TMMD,  dengan dibangunnya sasaran fisik, maka interaksi TNI-Rakyat akan terus  dilanjutkan oleh para Babinsa, melalui komunikasi sosial menggunakan jalan yang sudah dibuat kali ini.


TMMD menjadi sarana terbaik bagi TNI untuk membangun kemanunggalan dengan rakyat, serta mendedikasikan pengabdian terbaiknya dalam membangun NKRI dan kepentingan rakyat. Sebagaimana juga terkandung dalam tema TMMD, yaitu “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”.


Hadir pada cara tersebut, Aster Kasdam III/Slw, para Dandim jajaran Korem 063/SGJ, Bupati Kabupaten Kuningan beserta unsur Forkopimda, dan Ketua Persit KCK Daerah III/Slw beserta pengurus. (T.Pro/Pendam III/Siliwangi).