-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


KARO OPS POLDA JABAR PIMPIN RAPAT ANEV MENGENAI PERKEMBANGAN SITUASI TERKINI DI TENDA POSKO SIAGA UTAMA POLRES CIANJUR

Selasa, 29 November 2022

60MENIT.COM, Cianjur - Karo Ops Polda Jabar Kombes Pol Stephen Pimpin kegiatan rapat anev mengenai perkembangan situasi terkini penanganan bencana alam gempa bumi Cianjur, Selasa (29/11/2022).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polda Jabar, Kapolres CIanjur AKBP Doni Hermawan serta para PJU Polres Cianjur. 

Dilain kesempatan Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo S.I.K. M.Si menyampaikan bahwa kegiatan anev ini bertujuan untuk melihat perkembangan-perkembangan situasi di lapanagan pasca gempa.

"Hal ini merupakan bentuk sebuah pembahasan untuk melihat perkmebangan yang ada dilapangan serta membahas beberapa kendala yang ditemukan dilapangan serta mencari solusi bersama," ucapnya.

Kabid Humas Polda Jabar juga menyampaikan bahwa dalam kegiatan Anev tersebut membahas solusi-solusi dari kendala serta menyamakan satu persepsi dan tujuan dilapangan.

"Kegiatan anev ini selalu dilakukan baik sebelum kegiatan dan setelah kegiatan, tentunya hal ini dilakukan agar semua informasi dan kendala dapat disampaikan dan ditemukan solusinya," pungkasnya.
(Taupik)