-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Sigap!!! Polisi di Kuningan Bantu Korban Kecelakaan, Ternyata Baru Pulang Dari Pengajian

Minggu, 08 Januari 2023

60MENIT.COM, Polres Kuningan – Kapolres Kuningan Polda Jabar AKBP Dhany Aryanda melalui Kapolsek Subang Wawan Hermawan, Dengan sigap bantu korban kecelakaan maut di tikungan wilayah Kecamatan Cilebak, Minggu (08/01/2023) siang ini, ternyata baru pulang dari pengajian.

Kapolsek IPTU Wawan Hermawan saat dikonfirmasi Awak Media mengatakan, Pengajian yang dimaksud adalah pengajian yang rutin digelar pada hari Minggu melibatkan 3 kecamatan (Subang, Cilebak, Selajambe) yang biasa disebut “dirosah”.

Dan kebetulan, Minggu ini pengajian dirosah dilaksanakan di wilayah Kecamatan Cilebak.

Hal itu dikonfirmasi sesepuh dirosah Kyai, Pada awak media, Pak Kyai membenarkan korban terlibat kecelakaan sepulang pengajian.

“Leres uih pangaosan dirosah ngabonceng ibu na sareng rayi na masih alit keneh (Iya betul pulang pengajian dirosah, membonceng ibu dan adiknya yang masih kecil),” ujarnya membenarkan.

Korban sendiri belakangan diketahui warga Kecamatan Cilebak. Korban, diketahui baru saja bertunangan beberapa waktu belakangan dan berencana menikah.

Adapun soal kejadian, pak Kyai menerangkan saat tu almarhumah pulang rombongan pengajian dan melewati tikungan tajam tersebut dan bablas (diduga rem kurang pakem). Sementara, disana (tebing pinggir jalan itu) banyak pohon mahoni yang sudah dipotong dan menyisakan bagian bawah saja (tunggul).

Adapun, ibu dan adiknya juga mengalami luka yang cukup parah dan dikabarkan kritis. Keduanya dibawa ke Puskesmas Selajambe." Pungkas Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Kuningan Polda Jabar IPDA Endar Kuswanadi kepada Awak Media.
(Taupik)