Satgas Sektor 8 Tetap Harapkan Dukungan Dari Masyarakat Dalam Wujudkan Program Citarum Harum
![]() |
60menit.com |
60MENIT.COM, Kutawaringin - Kamis (27/04/2023) Dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab melaksanakan Perpres No. 15 Tahun 2018 yang bertujuan untuk mengembalikan fungsi sungai Citarum kembali menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat, Satgas Sektor 8 yang berada dibawah Komando Kolonel Arm Hari Wibowo terus berupaya dengan maksimal dan konsisten dalam menata, merawat serta memelihara Bantaran sungai Citarum di wilayahnya bertugas
Seperti Kegiatan hari ini yang dilakukan oleh anggota satgas Subsektor 3 sektor 8 yang dipimpin oleh Serka Toto Karta. Setelah melaksanakan Apel Pagi, seperti biasa anggota melakukan pemantauan wilayah dengan mengecek limbah industri, melaksanakan patroli sungai dan juga mengadakan sosialisasi dengan melakukan Komunikasi Sosial (komsos) dengan warga sekitar
Hal ini seperti yang di jelaskan Serka Toto saat dikonfirmasi terkait kegiatannya," hari ini, kami anggota Sub 3 melaksanakan kegiatan ini rutin dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab dari komando atas. Tentunya, kegiatan tersebut bertujuan untuk mensukseskan program Citarum Harum", ujar Serka Toto
Dalam melaksanakan Perpres No. 15 Tahun 2018, lanjut Serka Toto, yang bertujuan untuk mengembalikan fungsi sungai Citarum kembali menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat, sampai saat ini kami tetap rutin melakukan kegitan kegitan dalam upaya membenahi bantaran yang di maksudkan untuk memulihkan ekosistem yang ada di sekitar sungai kebanggaan warga Jawa Barat ini
" seperti hari ini, kegiatan Regu 3 Subsektor Desa Gajah Mekar dan Desa Jelegong pada hari Kamis 27 April 2023, setelah melaksanakan apel pagi, selanjutnya kami melakukan pembabatan rumput liar, lalu pembersihan sampah, dan juga mengadakan pengecekan limbah industri di Kampung Daraulin RW. 07 Desa Nanjung dan Desa Gajah Mekar serta Jelegong Kecamatan Kutawaringin", terang Toto
Selain itu, tambah Serka Toto Karta, kami juga tetap melaksanakan kegiatan patroli rutin di bantaran sungai Citarum, dan hari ini wilayah Kampung Daraulin RW. 07 Desa Nanjung. Setelah itu, kami juga melaksanakan kegiatan Isoma dan lanjut giat komsos, sosialisasi tentang program Citarum Harum kepada masyarakat di Kampung Daraulin
" mudah mudahan, dengan adanya kegiatan kegiatan ini, masyarakat khususnya warga dan para pelaku industri di wilayah sektor 8 ini, semakin lebih peduli lagi dengan kondisi sungai Citarum. Sehingga program pemerintah yang kita lakukan bisa berhasil dan Citarum kembali menjadi Harum", pungkas Serka Toto Karta ( T.Pro)