-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Bhabinkamtibmas Desa Ganjar Sabar Sambangi Satpam Masjid Bani Adam untuk Tingkatkan Keamanan Lingkungan

Rabu, 05 Februari 2025

60MENIT.COM, Nagreg - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Ganjarsabar, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Aipda Adam Wiguna, menyambangi petugas Satpam Masjid Bani Adam yang berlokasi di Jalan Raya Nagreg KM 38, Desa Ganjarsabar, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Selasa (04/02/2024) malam.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif, sekaligus menjalin komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan petugas keamanan setempat dalam menjaga lingkungan sekitar masjid.

Dalam kesempatan itu, Aipda Adam Wiguna juga memberikan imbauan kepada petugas Satpam agar selalu waspada terhadap berbagai potensi gangguan keamanan, terutama di malam hari. Ia menekankan pentingnya koordinasi cepat dengan pihak kepolisian apabila terjadi gangguan tersebut.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono melalui Kapolsek Nagreg Kompol Sumartono mengatakan kegiatan sambang patroli tersebut rutin dilaksanakan, sebagai upaya untuk menjaga kondusifitas di lingkungan masyarakat. 

"Kami rutin melakukan sambang dan patroli untuk memastikan langsung situasi dan kondisi keamanan di lingkungan masyarakat," ujarnya.

Kapolsek Nagreg juga berharap dengan kegiatan sambang Bhabinkamtibmas ini, dapat terus memperkuat kerja sama antara Polri dan masyarakat, dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, "Kegiatan sambang Bhabinkamtibmas ini, akan terus kami tingkatkan di seluruh wilayah Nagreg," pungkasnya.
(Taupik)