-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


AKBP Hartoyo, S.Ik, MH Jabat Kapolres Sumedang Gantikan AKBP Hari Brata, S.IkS

60menit.com
Senin, 23 April 2018

Salam Komando Antara Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo, S.Ik, MAH (kiri) Bersama Mantan Kapolres AKBP Hari Brata, S.Ik (kanan)


SUMEDANG, 60MENIT.COM - Pucuk pimpinan di Instansi Bhayangkara  yaitu Polres Sumedang kembali berganti setelah diserah terimakan dari AKBP Hari Brata, S.Ik kepada AKBP Hartoyo, S.Ik, MH. Sertijab keduanya dilangsungkan di Mako Brimob Polda Jabar berbarengan dengan beberapa sertijab pejabat lainnya pada Jum'at (20/4) lalu yang upacaranya dipimpin Kapolda Jabar Irjen Agung Budi Maryoto. 

Selain Kapolres Sumedang,  Kapolres Cirebon juga serahterimakan dari AKBP Risto Samodra ke AKBP Suhermanto dan Kuningan dari AKBP Yuldi Yusman, ke AKBP Iman Setiawan. Pada kesempatan ini diserah terimakan juga jabatan Kasat Brimob dari Kombes Pol Puji Santosa kepada Kombes Pol Arif Budiman yang sebelumnya menduduki Kasat Brimob Polda Sumatra selatan.


Saat ditemui usai sertijab AKBP Hartoyo mengatakan akan melanjutkan kebijakan - kebijakan yang sudah dilakukan Kapolres sebelumnya. Sebagai pejabat yang baru tetap mengikuti kebijakan yang sudah dilakukan kapolres sebelumnya dan tentunya harus terus ditingkatkan. Selain itu, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan silaturahmi dengan  tokoh ulama, masyarakat, pemuda serta seluruh unsur lainnya di Kabupaten Sumedang. 

Dengan harapan, tetap terjaganya situasi kamtibmas di Kabupaten Sumedang. "Kemudian menjelang pilkada yang akan berlangsung tahun ini, tentunya kita sangat berharap untuk situasi aman dan kondusif. Sambil berjalan, kita akan lakukan evaluasi mana yang perlu ditingkatkan lagi terkait situasi kamtibmas di Sumedang. Meski demikian sesuai dengan data yang ada, tingkat kerawanan aksi tindak kriminal masih didominasi aksi curanmor roda dua dan roda empat. 

Wilayah yang dianggap rawan aksi kejahatan curanmor di antaranya Jatinangor dan Cimanggung, selain itu terkait narkoba dari tahun ke tahun trendnya naik. Petugas tetap memprioritaskan juga dalam penegakan hukum. Dan soal miras, sesuai intruksi dari Wakapolri yang secara kebetulan saat ini menjelang Ramadan, setiap hari dan setiap saat harus terus di lakukan penertiban.

Ada langkah penindakan bagi mereka yang mengedarkan miras illegal, terutama yang oplosan yang sudah banyak memakan korban jiwa. Saya intruksikan kepada seluruh jajaran, polsek harus selalu dan tiap hari lakukan razia miras,” pungkas mantan Kasubdit IV/Tipidter Ditkrimsus Polda Jabar AKBP Hartoyo yang lahir pada 17 Oktober di Pati Jawa Tengah. (Yusman)