-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Kapolres Sumedang Bersama Dandim 0610 Tinjau Vaksinasi Merdeka Di PT.Polyfin Canggih.

Selasa, 07 September 2021

 

60menit.com-Kapolres Sumedang Bersama Dandim 0610 Tinjau Vaksinasi Merdeka Di PT.Polyfin Canggih,Vaksin merdeka peratama 10/08/21 Dan Vaksin merdeka kedua Selasa.07/09/21


60MENIT.com - Sumedang,- Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo bersama Dandim 0610/Sumedang meninjau gelaran Vaksinasi Merdeka di PT.Polyfin Canggih, Cipacing, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Selasa (10/8/2021).


Vaksinasi Merdeka peratama tertanggal 10/08/21 Dan Vaksinasi merdeka kedua tertanggal 07/09/21 tersebut, adalah bentuk sinergitas Polda Jawa Barat bekerja sama dengan PT.Polyfin Canggih, yang menyediakan Vaksin untuk 4 ribu masyarakat umum di dua kecamatan, yakni Kecamatan Jatinangor, dan Kecamatan Rancaekek.


Kepada media, Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo mengatakan, " Hari ini Saya bersama Pak Dandim meninjau protokol kesehatan pada proses pelaksanaan Vaksinasi di PT.Polyfin Canggih, sementara ini hasil peninjauan, semua sesuai dengan protokol kesehatan, adapun Vaksin yang disediakan di PT.Polyfin Canggih yakni untuk 4 ribu masyarakat, saat ini sudah berjalan 1700 orang."ungkapnya.



Masih kata Kapolres, " berharap hal ini mendukung terciptanya kecamatan Jatinangor sebagai kecamatan yang pertama mencapai Herd immunity/kekebalan tubuh."ujarnya.


Di waktu yang sama, Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf.Zaenal Mustofa menuturkan, " Pelaksanaan Vaksinasi merdeka yang dilaksanakan di PT.Polyfin Canggih hari ini menerapkan Protokol kesehatan yang ketat, dan Vaksinasi pun dilakukan beberapa tahapan seperti tahapan pendaftaran, screaning, treatment yang dilakukan Secara masif. "ucapnya.



Masih kata Dandim, " Hal ini dilakukan dalam upaya meningkatkan Herd immunity, sehingga masyarakat mempunyai imun yang kuat, agar mempercepat pencegahan Covid-19 secara maksimal, khususnya di Kabupaten Sumedang, lebih khususnya lagi wilayah barat Sumedang, Kecamatan Jatinangor dan Tanjung Sari, namun sesudah di Vaksin, masyarakat tetap selalu menjaga protokol kesehatan. "pungkasnya.

(Asep Dhalank)