-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


JELANG RAMADHAN, POLSEK BANJARAN GELAR OPERASI PEKAT BERSAMA MUSPIKA KEC.BANJARAN

Sabtu, 02 April 2022

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat khusus nya di wilayah kecamatan Banjaran, Jajaran Kepolisian Polsek Banjaran Polresta Bandung menggelar Operasi penyakit masyarakat (pekat) yang di laksanakan Gabungan dalam Rangka menciptakan suasana kondusif jelang bulan suci Ramadhan 1443 H.

Operasi penyakit masyarakat (pekat) kali ini diikuti personel TNI koramil 2409/Banjaran,Personel Polsek Banjaran, Satpol PP dan Muspika Kecamatan Banjaran dipimpin langsung oleh Kapolsek Banjaran Polresta Bandung Kompol Catur Hari Santosa.,SH.MH.

Kapolsek Banjaran Kompol Catur Hari Santosa.,SH MH Mengatakan Dalam operasi pekat yang di laksanakan pada jumat Sore (01/04/22),kami gelar dan kami fokuskan terhadap warung serta kios yang menjual miras,adapun Hasilnya kami berhasil mengamankan miras berbagai merek dengan rincian Arcil 37 botol,kawa-kawa 4 botol, Arak besar 5 botol, Intisari 4 botol dan Tuak 2 jarigen, ujar kapolsek Banjaran.

Lebih lanjut kapolsek menjelaskan "Kegiatan dimaksud di laksanakan untuk menyambut bulan suci Ramadhan, dimana Petugas gabungan juga nanti meningkatkan patroli di lokasi yang diduga menjadi lokasi daerah yang dianggap rawan terjadinya tindakan kriminalitas,dan pada kesempatan tersebut petugas memberikan himbauan kepada pemilik usaha untuk menghentikan segala aktivitas warung dan kios selama bulan suci ramadhan.

Kapolsek juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat khusus nya warga kec.Banjaran untuk menjaga ketertiban agar lebih fokus dalam beribadah selama bulan suci Ramadhan dan ajakan untuk melaksanakan Vaksinasi dosis lengkap serta tetap patuhi Protokol Kesehatan.Tegas nya.
(Taupik)