-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Akibat dari Bahaya Makanan "Chiki Ngebul", Kapolsek dan Camat Cangkuang Kumpulkan Kepala Sekolah Dasar Se-Kec Cangkuang

Jumat, 20 Januari 2023

60MENIT.COM, Polresta Bandung - Menyikapi perkembangan disalah satu daerah di Provinsi Jawa Barat terkait adanya puluhan anak sekolah dasar yang terkena dampak dari Makanan "Chiki Ngebul" sehingga masuk Rumah sakit, Forkopimcam Cangkuang ambil langkah dengan mengumpulkan para Kepala Sekolah Se-Kec Cangkuan.

Bertempat di SDN Malakasari Kp Malakasari RT 01 RW 08 Desa Ciluncat, Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, SH., bersama Camat Cangkuang Bapak Dartika. STP.,MM., Memberikan arahan terkait bahaya dari Makanan "Chiki Ngebul" kepada para Kepala Sekolah Dasar Se-Kec Cangkuang Kabupaten Bandung.

Sebagaimana Surat Telegram Bapak Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, SH.,SIK.,MH., Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, SH., Menyampaikan agar seluruh Kepala Sekolah Dasar bersama Pihak Kepolisian agar ikut membantu mengawasi murid-muridnya untuk tidak membeli serta mengkonsumsi jajanan "Chiki Ngebul" tersebut. Tegas Kapolsek.

Selain menyampaikan surat Kepala Dinas Pendidikan Kab. Bandung tentang hal yang sama, Dartika, STP.,MM., Camat Cangkuang juga menghimbau agar Para Kepala Sekolah juga melarang Muridnya untuk tidak membawa permainan Lato-lato ke sekolah, dikarenakan selain mengganggu proses belajar juga dapat membahayakan murid itu sendiri serta orang lain. Jelas Dartika.

Sementara Asep Mulyana, S.Pd., Kepala Sekolah SDN Malakasari menyambut baik dengan kedatangan Bapak Camat dan Kapolsek Cangkuang tersebut, bahkan dirinya menyampaikan sudah menindak lanjuti nya sebelum instruksi dari Kadisdik tersebut turun. Tegasnya.

" Apabila ada pedagang "Chiki Ngebul" tersebut tidak bisa diingatkan baik-baik oleh sekolah. Agar segera melaporkan kepada Kapolsek atau langsung kepada para Bhabinkamtibmas diwilayah sekolahnya berada " Tambah Kapolsek Cangkuang.

Kegiatan tersbut dihadiri oleh Camat Cangkuang Dartika, STP.,MM, Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, SH., Kanit Intel Bripka Wayan Sudarma, Bhabinkatibmas Desa Ciluncat Aipda Dian Rosdiana serta seluruh kepala Sekolah Dasar Negeri yang ada diwilayah Kecamatan Cangkuang.
(Taupik)