-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Duduk Sembari Ngobrol Santai Bersama Warga, Binmas Desa Cipanjalu Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Selasa, 14 Maret 2023

60MENIT.COM, Polresta Bandung - Bhabinkamtibmas Desa Cipanjalu Polsek Cileunyi Polresta Bandung Polda Jabar Aiptu Ahmad Sukendro melaksanakan sambang dan dialogis bersama warga masyarakat dalam rangka memelihara dan memonitoring situasi kamtibmas di Desa Cipanjalu Kecamatan Cilengkrang Kabupaten Bandung. Selasa (14/03/2023).

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. di tempat terpisah menjelaskan bahwa setiap personel Bhabinkamtibmas dituntut untuk mampu berbaur dan menggandeng warga masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Desa binaannya masing – masing.

Menindaklanjuti atensi dan perintah pimpinan tersebut di atas, sebagai bentuk tugas dan tanggung jawab, Aiptu Ahmad Sukendro, sebagai personel Bhabinkamtibmas Desa Cipanjalu, dalam setiap kegiatan patroli rutin sambang ke Desa binaan selalu berusaha menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dan berkomunikasi bersama warga masyarakat, berusaha menyerap dan mendengar berbagai informasi yang berkembang di lingkungannya.

Sambil duduk santai bersama bhabinkamtibmas Aiptu Ahmad Sukendro mengajak peran serta warga masyarakat tersebut untuk bisa saling menjaga dan memelihara kamtibmas yang kondusif, segera melaporkan jika ada kejadian yang menonjol di lingkungannya dengan menghubungi personel Bhabinkamtibmas dan Polsek Cileunyi untuk bisa segera ditindaklanjuti, “Ungkap Aiptu Ahmad Sukendro.

Kapolsek Alla berharap semoga dengan kehadiran para personel Bhabinkamtibmas tersebut, benar – benar bisa menghadirkan rasa aman dan menjadi pemberi solusi dalam setiap permasalahan yang timbul di Desa binaannya tersebut, “Pungkasnya.
(Taupik)