-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Sambang Warga, Kapolsek Kroya Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Rabu, 24 Mei 2023

60MENIT.COM, Indramayu - Kapolsek Kroya Iptu H. Rasita, S.H., bersama Babinsa Serma Subagyo melaksanakan silahturahmi Kamtibmas dengan masyarakat dan peangkat Desa, di Desa Temiyang Kec. Kroya Kab. Indramayu, Rabu (24/05/2023).

Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Rasita mengatakan, sambang kamtibmas merupakan program dari Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar yakni “Polres Indramayu Modern, Dekat dan Bersahabat”.

“Silaturahmi dan sambang kamtibmas ini juga dalam rangka mengelola Harkamtibmas di Wilayah Kecamatan Kroya,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu Kapolsek menyampaikan pesan Kamtibmas kepada Masyarakat.

“Kami menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas diwilayah masing-masing,” tambahnya.

Selain itu, Kapolsek juga memberikan himbauan kepada masyarakat bilamana menemukan pelaku tindak Pidana jangan main hakim sendiri disarankan untuk menghubungi Babinkamtibmas atau langsung ke Kapolsek untuk segera ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku.

“Tidak lupa juga kami menyampaikan kepada mereka agar dalam mengatasi masalah tidak boleh main hakim sendiri. Setiap permasalah sekecil apa pun agar segera melaporkan ke Babinkamtibmas maupun ke Kapolsek sehingga permasalahan itu segera mungkin dapat diselesaikan dengan jalan di musyawarahkan dulu di Desa kalau tidak bisa diselesaikan di Desa bisa langsung ke Polsek Kroya untuk kita cari jalan keluar yang terbaik,” ujar Iptu H. Rasita didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim.
(Taupik)