-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Antisipasi Rawan Malam Minggu, Piket Fungsi Polsek Cangkuang, Laksanakan Ops Pekat Razia Miras

Minggu, 14 Januari 2024

60MENIT.COM, Cangkuang - Dalam rangka mencinptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya pada malam minggu diwilayah hukum Polsek Cangkuang Polresta Bandung.

Untuk mengantisipasinya, Piket Fungsi Polsek Cangkuang Polresta Bandung, melaksanakan Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) dengan melaksanakan Razia Miras.

Dipimpin langsung Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, SH., razia miras dilaksanakan pada Sabtu. 13 Januari 2024 malam. dengan sasaran warung dan kios penjual miras.

"Dari beberapa warung dan kios penjual miras, kami amankan sebanyak 20 botol Miras berbagai merk dan kami amankan ke Mapolsek," ujar H. Yusup, saat dikonfirmasi, Minggu, (14/1/2024).

Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr. Kusworo Wibowo, SH., SIK., MH., menegaskan bahwa kegiatan Ops Pekat dalam masa Pemilu 2024 harus ditingkatkan.

"Ciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek masing-masing," kata Dr. Kusworo.

Minimalisir tindak kriminalitas selama pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2024, tambahnya.

Lanjut Kapolsek, dirinya menghimbau kepada warga masyarakat untuk berperan aktif memberitahukan apabila ada penjual miras didaerahnya, pungkasnya.
(Taupik)