-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Kapolsek Nagreg Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilu 2024

Senin, 26 Februari 2024

60MENIT.COM, Nagreg - Kapolsek Nagreg, AKP Sumartono, menghadiri rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Nagreg. Acara tersebut digelar di Gedung Olahraga (GOR) Bumdes Citaman, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung. Minggu, (25/2/2024), sore.

Dalam rapat yang dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk unsur Forkopimcam Nagreg, PPK, pengawas pemilu, PPS, dan perwakilan partai politik, dengan agenda pembacaan yaitu pembacaan rekapitulasi hasil akhir perhitungan perolehan suara Pemilu tingkat Desa dan tingkat Kecamatan, tanggapan dari Panwascam, pembacaan C kejadian khusus, hingga penandatanganan berita acara oleh PPK dan saksi, serta serah terima salinan DAA kepada para saksi dan Panwascam.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Nagreg AKP Sumartono menyampaikan bahwa panitia pemilihan kecamatan (PPK) Nagreg telah menyelesaikan rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara hasil Pemilu 2024..

"Alhamdulilah, proses rekapitulasi perhitungan hasil suara Pemilu 2024 seluruh TPS dari 8 Desa di Wilayah Kecamatan Nagreg telah selesai, dan rapat pleno sudah digelar kemarin," kata AKP Sumartono, saat dihubungi Senin, (26/2/2024).

Kapolsek Nagreg juga mengungkapkan bahwa rapat pleno berjalan lancar dan situasi tetap kondusif, dengan pengamanan yang ketat dari personel Polsek Nagreg, Koramil 2402 Cicalengka, dan Satpol PP Kecamatan Nagreg.

"Selanjutnya untuk kotak suara berikut dokumen pendukung dan logistik lainnya, setelah selesai rapat pleno, langsung dijemput KPU, saat ini sudah aman berada di gudang KPU Kabupaten Bandung," pungkasnya.
(Taupik)