-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah Hadiri Pelantikan PANTARLIH Di Baleendah

Selasa, 25 Juni 2024

60MENIT.COM, Baleendah - Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah Polresta Bandung Polda Jabar hadiri kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah PANTARLIH ( Petugas Pemuktahiran Data Pemilihan) di 5 Kelurahan dan 3 Desa wilayah Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung. 

Kegiatan tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah untuk menyampaikan imbauan kamtibmas kepada Anggota PANTARLIH. 

Pelantikan PANTARLIH adalah rangkaian dari Pilkada 2024 pada saat sebelum, dan sesudah pemungutan suara pada pilkada 2024. 

729 orang dilantik menjadi anggota PANTARLIH di 5 Kelurahan dan 3 Desa wilayah Kecamatan Baleendah dengan jumlah TPS sebanyak 403 TPS. 

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Baleendah Kompol Tedi Rusman mengatakan Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah akan selalu menghadiri kegiatan yang ada di wilayah binaannya. 

“729 PANTARLIH diambil sumpah dan dilantik di 5 kelurahan dan 3 desa wilayah Kecamatan Baleendah, "Ucap Kompol Tedi Rusman, Selasa.(25/06/2024). 

Ia menjelaskan, bahwa bhabinkamtibmas polsek Baleendah akan bersinergi dengan stakeholder untuk pelaksanaan pilkada 2024 yang ada di wilayah. 

"Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah akan bersinergi dengan stakeholder pelaksanaan Pilkada 2024 supaya aman,"tambahnya.

Lebih lanjut Kapolsek Baleendah juga menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah rangkaian dari pilkada 2024.
(Taupik)