-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Ranting Bhayangkari Cikancung Cabang Kota Bandung Penanaman Pohon Dalam Rangka Memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara ke 72

Jumat, 28 Juni 2024

60MENIT.COM, Cikancung - Di tengah semangat peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari yang ke-72, Ranting Bhayangkari Polsek Cikancung Cabang Kota Bandung, tidak hanya menggelar upacara bendera dan kegiatan sosial lainnya, tetapi juga melaksanakan aksi nyata untuk lingkungan. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan, mereka aktif menanam pohon di Kampung Cipulus Rw 09 Desa Mandalasari Kecamatan Cikancung. Kamis (27/06/2024) . 

Kegiatan menanam pohon ini diawali dengan sambutan hangat dari Ketua Ranting Bhayangkari, Ny Iseu Indra, yang menyampaikan pentingnya pelestarian lingkungan bagi kehidupan masa depan. 

“Kami ingin meninggalkan warisan positif bagi generasi mendatang dengan menjaga keindahan alam sekitar,” ujar Ny Iseu Indra. 

Dengan bantuan dari anggota Bhayangkari yang antusias, lebih dari 50 bibit pohon dan pohon pelindung lainnya berhasil ditanam di sekitar Blok Datar, menambah hijaunya lingkungan sekaligus memberikan perlindungan bagi satwa liar yang hidup di sekitar sana. Kata Ny. Iseu Indra. Jum'at (28/06/2024) pagi. 

“Aksi ini merupakan wujud nyata dari semangat Bhayangkari dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan,” Kata Akp Indra Adhiyana. SH, suami Ketua Bhayangkari Ranting Cikancung. 

Kegiatan menanam pohon ini juga menjadi ajang untuk memperkuat solidaritas di antara anggota Bhayangkari serta memupuk rasa kebersamaan dalam mewujudkan lingkungan yang lebih hijau dan sehat. 

Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar demi keberlanjutan bumi yang kita tempati bersama.
(Taupik)