60MENIT.COM, Paseh - Semangat keamanan dan ketertiban terus ditanamkan dalam lingkungan masyarakat melalui berbagai kegiatan yang melibatkan Linmas (Perlindungan Masyarakat). Dalam upaya mendukung partisipasi masyarakat, Kanit Binmas Polsek Paseh, Polresta Bandung Aiptu Nandang Suhendi bersama Anggota Koramil 2403/Paseh berkesempatan menjadi juri dalam lomba PBB Linmas tingkat kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung. Selasa (13 Agustus 2024).
Lomba PBB Linmas yang diadakan di lapangan kecamatan Paseh ini diikuti oleh berbagai tim Linmas yang berasal dari desa-desa di wilayah kecamatan Paseh. Aiptu Nandang Suhendi selaku juri, turut berperan dalam menilai penampilan dan disiplin peserta dalam melaksanakan gerakan baris berbaris.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr. Kusworo Wibowo S.H, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Paseh Iptu Ahmad Nurdin S.H mengatakan Kehadiran Aiptu Nandang Suhendi sebagai juri dalam lomba ini menunjukkan dukungan dan keterlibatan kepolisian dalam menjalin sinergi dengan unsur-unsur masyarakat, seperti Linmas.
“Partisipasi aktif Linmas dalam menjaga kamtibmas sangat kami apresiasi. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat semakin mempererat kolaborasi antara kepolisian dan Linmas dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” ujarnya.
Lomba PBB Linmas ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi semata, tetapi juga menjadi wujud konkret upaya membangun disiplin, kerja sama, dan tanggung jawab di kalangan Linmas.
Kehadiran Aiptu Nandang Suhendi sebagai juri memberikan dorongan positif kepada para peserta untuk terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka.
Dengan semangat komunitas yang terjalin kuat, diharapkan Linmas dan kepolisian dapat terus bersinergi dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan memberikan perlindungan terhadap masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan harmonis.Pungkas Kapolsek Paseh.
(Taupik)