60MENIT.COM, Nagreg - Polsek Nagreg, Polresta Bandung, melaksanakan pengamanan kegiatan kampanye tatap muka calon Wakil Bupati Bandung, nomor urut 2, Ali Syakib, di wilayah Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu, (9/10/2024).
Pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Nagreg, Kompol Sumartono, dengan melibatkan sejumlah personel gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Nagreg dan Koramil 2402 Cicalengka, serta mendapat pengawasan dari Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Nagreg.
Kegiatan kampanye dilaksanakan di dua lokasi utama, yakni di Kampung Kebon Kalapa, Desa Ganjarsabar, dengan menggelar senam Bedas bersama warga. Selanjutnya, Ali Syakib dan tim melanjutkan kegiatan dengan menyapa warga di pasar rebo, Kampung Gamblung Timur, Desa Nagreg Kendan.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo melalui Kapolsek Nagreg, Kompol Sumartono, menyatakan bahwa seluruh rangkaian kegiatan kampanye di wilayah Kecamatan Nagreg berlangsung dengan aman dan kondusif. "Kami telah menerjunkan personel gabungan untuk memastikan keamanan selama kegiatan kampanye ini, dan Alhamdulillah semua berjalan lancar tanpa hambatan," ungkapnya.
Kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Nagreg dan jajarannya dalam memastikan ketertiban dan keamanan selama masa kampanye Pilkada di Kabupaten Bandung.
(Taupik)