-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Bhabinkamtibmas Polsek Nagreg Pantau Pemilihan Ketua RW Di Citaman

Selasa, 25 Februari 2025

60MENIT.COM, Nagreg – Untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Citaman, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Aipda Diden Robian, melakukan pemantauan langsung terhadap pelaksanaan pemilihan Ketua RW di wilayah Desa Citaman, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Senin (24/02/2025).

Pemilihan Ketua RW ini dilakukan secara serentak untuk delapan RW yang masa baktinya telah berakhir. Proses pemilihan berlangsung tertib dengan partisipasi langsung dari masyarakat yang berhak memilih pemimpin lingkungannya.

Selain memantau jalannya pemilihan, Bhabinkamtibmas juga mengimbau kepada seluruh warga agar tetap tertib serta menjaga kerukunan.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono melalui Kapolsek Nagreg, Kompol Sumartono, membenarkan adanya kegiatan tersebut dan menegaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas bertujuan untuk memastikan pemilihan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. "Bhabinkamtibmas hadir untuk memastikan proses pemilihan Ketua RW ini berlangsung dengan baik, tanpa ada hambatan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat," ujarnya.

Lebih lanjut, Kompol Sumartono menegaskan bahwa dalam setiap kegiatan masyarakat, Bhabinkamtibmas selalu hadir untuk memberikan rasa aman serta mendukung jalannya kegiatan. "Karena keamanan lingkungan adalah hal yang menjadi prioritas utama," tambahnya.

Hingga akhir proses pemungutan suara, situasi di wilayah Desa Citaman tetap kondusif tanpa adanya gangguan. Keberhasilan pelaksanaan pemilihan Ketua RW ini diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama.
(Taupik)