60MENIT.COM, Nagreg - Bhabinkamtibmas Desa Mandalawangi Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Bripka Rangga Firmansyah, melakukan kunjungan kepada warga petani di Kampung Cilame, Desa Mandalawangi, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung. Jumat, (07/02/2025).
Dalam kunjungannya, Bripka Rangga memberikan motivasi serta berdiskusi dengan para petani mengenai berbagai hambatan yang dihadapi dalam proses mengelola pertanian. Ia juga mengajak para petani untuk terus semangat meningkatkan produksi pertanian demi menjaga ketersediaan pangan di wilayah tersebut.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono melalui Kapolsek Nagreg, Kompol Sumartono, menjelaskan bahwa kegiatan Bhabinkamtibmas ini merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan nasional yang digalakkan pemerintah.
"Bhabinkamtibmas tidak hanya bertugas menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga berperan aktif sebagai penggerak ketahanan pangan di wilayah desa binaannya. Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah para petani diharapkan dapat memastikan program-program ketahanan pangan berjalan dengan baik," ujar Kompol Sumartono.
Kompol Sumartono menambahkan bahwa Polsek Nagreg akan terus mendukung berbagai kegiatan yang dapat memperkuat sektor pertanian sebagai bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan nasional.
Dengan keterlibatan aktif Bhabinkamtibmas, diharapkan masyarakat petani semakin termotivasi untuk mengelola lahan pertanian secara optimal dan berkontribusi pada ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Bandung.
(Taupik)