60MENIT.COM, PAMEUNGPEUK - Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung Polda Jabar AKP Asep Dedi, SH., mendapat kehormatan untuk menjadi Pembina Upacara Bendera Senin Pagi di lingkungan sekolah. Kegiatan itu berlangsung di SMK Al Marwah Jl Sindangreret No.30, Desa Sukasari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (10/02/2025).
Kehadiran Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung menjadi pembina upacara bendera senin pagi mendapat antusias yang tinggi dari para siswa. Karena menjadi sebuah kebanggaan sekolah bisa menerima arahan dari kepolisian dan tentu kebanggaan sendiri bagi Kapolsek Pameungpeuk bisa bertatap muka langsung dengan para generasi muda penerus bangsa kedepan.
Pada kesempatan itu, Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung AKP Asep Dedi, SH., menyampaikan amanat Bapak Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono. Salah satunya terkait himbauan kepada para siswa agar menghindari segala perilaku ataupun perbuatan melawan hukum.
"Bapak Kapolresta Bandung berpesan kepada para siswa generasi muda penerus bangsa agar tidak terlibat dalam perbuatan atau perilaku kenakalan remaja. Seperti tawuran, ikut geng motor, penyalahgunaan narkoba, judi online dan yang sering terjadi yakni bullying," kata AKP Asep Dedi dihadapan ratusan siswa SMK Al Marwah.
"Raihlah cita-cita kalian setinggi langit, demi masa depan yang lebih baik guna mewujudkan generasi emas," pesan Kapolresta Bandung yang disampaikan Kapolsek Pameungpeuk AKP Asep Dedi.
Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung turut menyampaikan informasi kepada para siswa dan seluruh masyarakat bahwa mulai hari ini Kepolisian Negara Republik Indonesia menggelar Operasi dengan sandi "Keselamatan". Operasi ini bertujuan guna meminimalisir dan menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan kedisiplinan pengguna jalan dalam berkendara di Jalan Raya.
"Hari ini Kepolisian menggelar 'Operasi Keselamatan' dengan tujuan untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas dan Harkamtibmas yang kondusif. Serta meningkatnya disiplin berlalu lintas para pengguna jalan sehingga menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas," kata AKP Asep Dedi.
"Bagi para siswa kami imbau agar tidaj menggunakan knalpot brong. Selain mengganggu pengguna jalan lainnya dan masyarakat, itu juga dapat memicu terjadinya gangguan kamtibmas," kata AKP Asep Dedi menambahkan.
Saat itu, Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung turut mengapresiasi kepada SMK Al Marwah. Dimana para siswa dengan sadar dan sukarela mengakui perbuatan yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas dan membahayan dirinya saat berkendara. Yaitu penyerahan knalpot brong secara sukarela dan kendaraan tanpa plat nomor untuk selanjutnya di lengkapi oleh siswa.
"Kami harap sikap generasi muda di Indonesia khususnya di wilayah hukum Polsek Pameungpeuk berani mengakui kesalahan dan mau memperbaiki diri untuk lebih baik kedepannya. Seperti para siswa siswi SMK Al Marwah, ini patut kita contoh," kata AKP Asep Dedi.
(Taupik)