-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Ops Keselamatan Lodaya,Unit Lantas Polsek Banjaran Gelar Sosialisasi Kepada Pengemudi Ojek Pangkalan

Rabu, 12 Februari 2025

60MENIT.COM, Banjaran - Dalam upaya peningkatan kesadaran masyarakat tentang aturan lalu lintas dalam berkendara, Panit Lantas Polsek Banjaran Polresta Bandung Ipda Yuheru Bersama Anggota Bripka Budiman menggelar kegiatan sosialisasi OPS keselamatan lodaya 2025, Sosialisasi dilakukan secara langsung kepada pengemudi ojek pangkalan di terminal Banjaran Desa Banjaran kulon Kecamatan Banjaran, Kabupaten Bandung,rabu (12/02/2025).

Dalam kesempatan tersebut, petugas unit lantas Polsek Banjaran memberikan imbauan kepada pengemudi ojek agar selalu mengutamakan keselamatan, menaati rambu-rambu lalu lintas, tidak ugal-ugalan di jalan, serta menghindari penggunaan ponsel saat berkendara.ujar Ipda Yuheru.

Sementara itu Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Banjaran Kompol Sudi Hartono mengatakan bahwa operasi Keselamatan lodaya 2025 ini telah digelar dari tanggal 10 Februari dan akan berakhir pada tanggal 23 Februari 2025 dan tujuan dari operasi ini guna meningkatkan kepatuhan dan disiplin para pengguna kendaraan bermotor saat benkendara di jalan dan harapannya dengan patuh dan disiplin, dapat mencegah terjadinya pelanggaran serta laka lantas.

Melalui upaya ini, Polsek Banjaran Jajaran Polresta Bandung berkomitmen untuk terus meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas serta menciptakan suasana yang kondusif.

"Kami berharap dengan adanya Operasi Keselamatan Lodaya ini, angka kecelakaan lalu lintas dapat ditekan dan tercipta lingkungan berkendara yang lebih aman serta tertib di Kabupaten Bandung," Tandasnya.
(Taupik)