Cangkuang - Upaya Polri Polsek Cangkuang Polresta Bandung dalam menciptakan kondusifitas kamtibmas terus dilakukan.
Melalui Piket Fungsi Samapta, Polsek Cangkuang Briptu Atep U. Kurnia melaksanakan Patroli Dialogis siang hari.
Briptu Atep U. Kurnia, berkeliling melaksanakan patroli dialogis ke wilayah Desa Bandasari Kec Cangkuang Kab Bandung.
"Tidak bosan kami sampaikan imbauan Kamtibmas antisipasi curas, curat dan curanmor kepada warga masyarakat," ujar Atep, Rabu (12/02/2025).
Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, SH., SIK., MH., CPHR. mengatakan bahwa gangguan kamtibmas tidak dapat di prediksi.
"Untuk itu kita antisipasi dengan melaksanakan kegiatan rutin Kepolisian," kata Kombes Aldi.
Setiap harinya Piket Fungsi Wajib melaksanakan kegiatan Preemtif dan Preventif dengan melaksanakan patroli.
Mulai dari Patroli Dialogis, Patroli Rawan C3 baik siang maupun malam hari, termasuk kegiatan Blue Light Patrol tambahnya.
Sementara Kapolsek Cangkuang Iptu H. Yusup Juhara, SH., saat dikonfirmasi dalam kesempatan terpisah menjelaskan terkait kegiatan tersebut.
“Himbauan tersebut dilakukan guna menjaga situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Cangkuang tetap aman dan kondusif," tutup Yusup.
(Taupik)