60MENIT.COM, Dayeuhkolot – Meskipun diguyur hujan, personel Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Dayeuhkolot tetap melaksanakan tugas pengaturan lalu lintas demi kelancaran dan keselamatan para pengguna jalan.
Dedikasi ini merupakan bagian dari pelayanan terbaik yang diberikan kepada masyarakat, terutama di titik-titik rawan kemacetan. Kamis, (6/3/2025).
Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, Melalui Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Aep Suhendi, menyampaikan bahwa cuaca bukanlah penghalang bagi personel kepolisian untuk menjalankan tugasnya.
"Kami tetap berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam pengaturan lalu lintas, meskipun kondisi cuaca tidak bersahabat. Keselamatan dan kelancaran perjalanan masyarakat adalah prioritas kami," ujar Kapolsek.
Dengan adanya pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh personel kepolisian, diharapkan para pengguna jalan dapat merasa lebih aman dan nyaman, terutama saat menghadapi kondisi cuaca yang kurang mendukung.
Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
(Taupik)