-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Polsek Baleendah Antisipasi Balapan Liar dan Bagikan 200 Takjil Jelang Berbuka Puasa

Sabtu, 08 Maret 2025

60MENIT.COM, Baleendah – (06/03/2025) Menjelang waktu berbuka puasa, Polsek Baleendah mengambil langkah antisipatif untuk mencegah aksi balapan liar di wilayahnya. 

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Baleendah, AKP Hendri Noki Rukmansyah, personel kepolisian turun ke lapangan untuk memberikan imbauan kepada masyarakat serta membagikan takjil kepada warga yang melintas di Perempatan PLN, Jalan Jaksanaranata, Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung.

Sebanyak 200 paket takjil dibagikan kepada pengguna jalan sebagai bentuk kepedulian Polsek Baleendah terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. 

Selain itu, dalam kegiatan ini, petugas juga mengingatkan para remaja agar tidak terlibat dalam aksi balapan liar yang kerap terjadi menjelang waktu berbuka puasa.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Baleendah AKP Hendri Noki Rukmansyah mengatakan pihak kepolisian ingin menciptakan suasana yang kondusif selama bulan Ramadan. 

"Selain membagikan takjil, kami juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar menghindari kegiatan yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain, seperti balapan liar," ujar AKP Hendri Noki Rukmansyah.

Kegiatan ini disambut baik oleh warga sekitar, yang merasa terbantu dengan adanya pembagian takjil gratis serta apresiasi terhadap langkah kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Baleendah.

"Polsek Baleendah berkomitmen untuk terus melakukan patroli dan pengawasan guna memastikan lingkungan tetap aman dan nyaman bagi masyarakat selama bulan suci Ramadan". tegasnya.
(Taupik)