-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Antisipasi Kecelakaan, Unit Lantas Polsek Baleendah Lakukan Pengaturan Lalu Lintas

Rabu, 26 Februari 2025

60MENIT.COM, Baleendah - [26/02/2025] – Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas (lakalantas) serta menjaga kelancaran arus kendaraan, Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Baleendah melaksanakan pelayanan pengaturan lalu lintas di sejumlah titik rawan di wilayah Baleendah, Kabupaten Bandung.

Personel kepolisian diterjunkan ke lokasi-lokasi strategis, terutama di persimpangan jalan utama dan kawasan padat kendaraan, guna memastikan kelancaran serta keselamatan pengguna jalan. 

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mengurangi risiko kecelakaan serta menghindari kemacetan, terutama pada jam-jam sibuk.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Baleendah AKP Hendri Noki Rukmansyah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pengguna jalan. 

"Kami berupaya semaksimal mungkin untuk menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib dan lancar, terutama di titik-titik yang berpotensi terjadi kecelakaan," ujarnya.

Dengan adanya pengaturan lalu lintas ini, diharapkan masyarakat lebih disiplin dalam berkendara serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan bersama. 

"Pihak kepolisian juga mengimbau pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan guna menghindari kecelakaan yang tidak diinginkan", tutupnya.
(Taupik)