-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Akhirnya Mau Juga Dirapit Tes, Pengendara Asal Jakarta Pasca Ngotot ke Satlantas Polresta Bandung

60menit.com
Sabtu, 13 Februari 2021

60menit.com | Sempat Cekcok Dengan Polisi, Akhirnya Warga Asal Jakarta Bersedia Dirapit Test.

60MENIT.com, Cileunyi | Hari kedua libur panjang Tahun Baru Imlek, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandung memutarbalikan 120 kendaraan asal luar Kabupaten Bandung di seputaran Exit Tol Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Sabtu, (13/2/2021). 


Wakasat Lantas Polresta Bandung Akp Adhimas Sriyono Putra menjelaskan, saat pelaksanaan penyekatan dan pemeriksaan, karena tidak bisa menunjukan hasil swab, sempat terjadi cekcok antara salah satu warga asal Jakarta dengan petugas kepolisian.


"Betul, tadi sempat terjadi perdebatan warga asal Jakarta, karena tidak bisa menunjukan hasil swab," katanya. 


Setelah berdiskusi panjang, akhirnya warga asal Jakarta tersebut bersedia dilakukan swab, dan hasilnya non reaktif. 


Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam mendukung Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro dan perlu diketahui, selama libur panjang Tahun Baru Imlek, petugas akan lebih memperketat pengawasan protokol kesehatan di tiga titik perbatasan. 


"Guna mencegah penyebaran Covid-19, Kami imbau kepada seluruh masyarakat khususnya yang akan datang ke Kabupaten Bandung, wajib menunjukkan hasil swab," ujarnya. 


Pada kesempatan itu juga, Polresta Bandung bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung menyediakan rapid tes antigen gratis bagi warga dari luar Kota. Dimana dari 25 orang yang ditest, keseluruhan hasilnya non reaktif. 


"Sekali lagi kami imbau, selama libur imlek ini lebih baik liburannya dirumah saja, kalau memang tetap ingin keluar rumah, masyarakat harus selalu menerapkan 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas)," pungkasnya.

(hmz)