-->

Header Menu

HARIAN 60 MENIT | BAROMETER JAWA BARAT
Cari Berita

60Menit.co.id

Advertisement


Sasar Pengunjung Toserba Borma Cinunuk, Polsek Cileunyi Amankan Jalannya Pelaksanaan Vaksinasi

Senin, 13 Juni 2022

60MENIT.COM, Kab.Bandung - Polsek Cileunyi Polresta Bandung melalui Unit Fungsi Intelkam Aipda M. Solihin melaksanakan monitoring Vaksinasi COVID-19 yang berlangsung di Desa Halaman Parkir Borma Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Senin (13/06/2022).

Di sela-sela kegiatan Aipda M. Solihin mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelaksanaan vaksinasi dosis 1 dan 2 dan Ke-3 (Booster) di Wilayah Kecamatan Cileunyi ini dapat berjalan dengan lancar, aman dan tidak ada kendala.

Kapolsek Cileunyi Kompol Wahyo, S.H. menjelaskan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait dan melakukan pengawalan dan pemantauan pada pelaksanaan vaksinasi COVID-19 sampai tuntas.

“Ini merupakan program pemerintah, karenanya kita akan terus mengawal pelaksanaan vaksinasi COVID-19 sampai dengan selesai agar bisa terlaksana dengan aman,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolsek mengungkapkan, pihaknya akan selalu aktif mendukung penuh segala kegiatan Pemerintah khususnya di Kabupaten Bandung demi menyukseskan vaksinasi dan upaya menciptakan wilayah yang sehat dan kondusif.

“Kami akan mendukung penuh segala kegiatan Pemerintah seperti halnya pendampingan dan pengawasan yang dilakukan terhadap program vaksinasi di wilayah Kecamatan Cileunyi,” tegasnya. 
(Taupik)