60MENIT.COM, Cileunyi - Bhabinkamtibmas Desa Cibiru Hilir Polsek Cileunyi jajaran Polresta Bandung Polda Jabar Aiptu Asep Sobar Lesmana melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) dengan pendekatan santai di tengah-tengah masyarakat.
Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas menyampaikan informasi tentang keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) 2024. Sambil ngopi dan duduk santai bersama warga, petugas juga memberikan himbauan agar masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan berita hoaks kepada warganya di Komp. Bumi Harapan Rw.11 Desa Cibiru Hilir Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Kamis (08/08/2024).
DDS ini dilaksanakan sebagai upaya proaktif kepolisian untuk menjalin komunikasi yang lebih dekat dengan masyarakat sekaligus memberikan pemahaman terkait keamanan jelang Pemilu. Dengan nuansa santai, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang lebih akrab dan terbuka antara petugas kepolisian dan warga masyarakat.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cilwunyi Kompol Rizal Asam Al Hasan A.S., S.Pd., M.M. mengungkapkan, DDS menjadi wadah efektif bagi kami untuk menyampaikan informasi terkini seputar kamtibmas dan memberikan himbauan penting menjelang Pemilu. Melalui ngopi santai bersama, kami berharap dapat membangun kepercayaan dan kebersamaan dengan masyarakat.”
Himbauan agar masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan berita hoaks merupakan bagian dari strategi preventif untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama periode Pemilu. Kegiatan DDS ini juga diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang kondusif serta meningkatkan kewaspadaan bersama dalam menghadapi berita yang belum terverifikasi.
Kapolsek Cileunyi Kompol Rizal Adam Al Hasan A.S., S.Pd., M.M. mengatakan, diharapkan para Bhabinkamtibmas untuk selalu menjalin komunikasi dan membangun kerjasama dengan masyarakat untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif.
"Kami berharap dengan mengadakan acara ngopi bareng ini, keakraban dan kemitraan antara polisi, TNI dan masyarakat semakin kokoh. Kami akan terus mendengarkan aspirasi dan permasalahan yang dihadapi masyarakat untuk mencari solusi bersama," ujar Kompol Rizal.
Acara ngopi bareng ini menjadi momentum penting dalam memperkuat hubungan antara Bhabinkamtibmas Polsek Cileunyi dengan masyarakat setempat.
"Diharapkan, dengan semakin dekatnya polisi dengan warga, akan memudahkan dalam mendeteksi potensi gangguan kamtibmas dan sekaligus meningkatkan rasa aman dan nyaman di wilayah Kecamatan Balongan,"Harap Kapolsek Cileunyi.
(Taupik)