60MENIT.COM, Banjaran - Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung Bersama Babinsa Koramil 2409/Banjaran saat ini berupaya untuk menjaga kondisi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) khususnya menjelang Pilkada serentak Tahun 2024.
Seperti siang hari ini Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung Desa Sindangpanon Aipda Zaenal Mustopa bersama Babinsa koramil 2409/Banjaran Pelda Diki yang melaksanakan kegiatan dengan menyambangi kantor Desa Sindangpanon dan dialogis dengan perangkat Desa. kamis (08/08/2024).
Di tempat terpisah Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo wibowo melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi menuturkan kegiatan sambang yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas bersama Babinsa tersebut dalam rangka cipta kondusif di wilayah hukumnya.
Kapolsek Banjaran kompol Heri Suryadi menambahkan "Kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada seluruh lapisan masyarakat yang ada di wilayah binaan masing-masing," jelas Kompol Heri.
Selain itu kegiatan sambang ini juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan sinergitas terhadap seluruh elemen masyarakat maupun tokoh Politik untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas jelang Pilkada tahun 2024 mendatang,” pungkas Kompol Heri.
(Taupik)